Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Script Siaran Radio Flash News



Hi, People! Kali ini gue ingin membahas seputar script siaran, tapi tentu berbeda dengan script radio di postingan sebelumnya, karena kali ini script yang akan gue bahas adalah script siaran radio Flash News. Flash News adalah berita kilat, yap itu berarti bahwa script ini hanya berdurasi singkat People. berbeda dengan script siaran pada umumnya yang durasinya agak panjang. So, disini gue akan kasih kalian contoh script siaran radio Flash News.

­­­­

Radio Station  : 107.9 FM Unas Radio

Tagline            : Suara Edukasi Informasi dan Hiburan

Program          : Unas Flash News

Durasi             : 10 Menit

Penyiar            : Intan Nadhira S.

Script Writer   : Intan Nadhira S.

 

*Jingle* (Jam 10.00 - 10.01)

*Opening dan Berita Pertama* (Jam 10.01 – 10.03)

Seratus Tujuh Koma Sembilan FM Unas Radio / Suara Edukasi / Informasi / Dan Hiburan // Good Morning! / gimana nih kabar UR Listener? // Walaupun mager / tapi harus semangat ya mengawali aktivitas di pagi hari ini // Karena gue Intan / bakal nemenin lo selama sepuluh menit ke depan di Unas Flash News! // So, check this out //

By the way / gue mau tanya nih // UR Listener pasti familiar banget kan sama Pekan Raya Jakarta / atau Jakarta Fair Kemayoran? // Atau bahkan lo sering ke sana? // Sebenarnya / ada kabar yang agak menyedihkan buat lo yang suka ke JFK / karena kabarnya tahun ini pelaksanaan JFK ditunda gara-gara pandemi covid-19 UR Listeners // Tapi sih lama penundaannya belum bisa dipastikan yaa //

Dan menurut Ralph Scheunemann / selaku Marketing Director PT. JIExpo / Penyelenggara JFK 2020 / JFK rencananya akan digelar pada tanggal empat belas Mei sampai dua puluh delapan Juni // Kalau alhamdulillahnya covid-19 reda di bulan Mei sampai Juni / pihak penyelenggara akan menyelenggarakan JFK di bulan Juli sampai Agustus nih //

hmm / kalau flashback ke tahun kemarin / JFK didatangi oleh sekitar enam juta pengunjung / dengan total transaksi yang mencapai tujuh koma lima triliun rupiah // Waduh / mantap ya! // Di sana / terdapat dua ribu tujuh ratus peserta yang memamerkan produknya selama empat puluh hari UR Listeners //

Kemudian berbeda dengan JFK / agenda belanja tahunan Festival Jakarta Great Sale atau FJGS 2020 / yang semula dijadwalkan akan digelar pada empat belas Mei mendatang / kabarnya bakal ditiadakan nih // Yaa / mungkin alasan peniadaannya karena covid-19 juga kali yaa //

*Iklan* (Jam 10.03 – 10.04)

*Jingle* (Jam 10.04 – 10.05)

*Berita dua dan tiga* (Jam 10.05 – 10.09)

Okaay / lanjut ke berita kedua! // Berita kedua ini adalah berita kriminal yang terjadi di daerah Cilincing / Jakarta Utara pekan lalu UR Listeners // Seorang transgender perempuan / atau transpuan / yang berinisial MR dibakar oleh enam pelaku // Ya ampun / kejam banget ya! //

Polisi telah menangkap tiga dari enam pembakar tersebut / yang berinisial AP berusia dua puluh tujuh tahun / RT berusia dua puluh empat tahun / dan AH yang berusia dua puluh enam tahun // Para pelaku memukul dan menyiram tubuh korban dengan bensin / untuk membuat si korban mengaku telah mencuri // Tapi nih UR Listeners / karena lalai / korek api yang dinyalakan si pelaku ternyata merambat ke tubuh korban //

Kabarnya / sejauh ini gak ada bukti kalau korban mencuri // Menurut keterangan dari Kepala Polres Metro Jakarta Utara Komisaris Besar Budhi Herdi / pada Rabu / delapan April dua ribu dua puluh / penganiayaan yang mengakibatkan korban meninggal dunia akan mendapatkan ancaman hukuman penjara maksimal dua belas tahun // Lama ya UR Listeners// Setimpal sih sama apa yang mereka lakuin ke korban MR ini // Gue gak ngerti banget sama jalan pikiran mereka // Gimana bisa ya mereka tega menganiaya sesama manusia // Semoga aja dengan hukuman ini mereka bisa jera dan gak ngelakuin perbuatan yang sama lagi / aamiin! //

Next / kita masuk ke berita terakhir /mengenai Persaudaan Pemangkas Rambut Garut / alias PPRG / yang menutup usaha mereka karena terimbas Covid-19 di Jakarta UR Listeners //

Rudi selaku Penasihat PPRG di Jakarta / menuturkan bahwa terdapat delapan puluh lima persen dari empat ribu PPRG yang tutup di Jakarta karena khawatir akan terjadi penularan  wabah Covid-19 dari konsumen dan sebaliknya // Nah / kemudian barber shop milik Rudi / Yang berlokasi di daerah Pancoran Jakarta Selatan ini juga tutup UR Listeners // Penutupan tempat usaha ini berlangsung secara bertahap / yakni sejak dua puluh Maret dua ribu dua puluh / di wilayah Jakarta dan sekitarnya //

Pengusaha dan pegawai pangkas rambut sudah pulang kampung karena konsumen semakin sepi / akibat dari diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar Atau PSBB //Aduh / gara-gara Covid-19 perekonomian kita jadi menurun UR Listeners // Kita cuma bisa berdoa aja / semoga pandemi ini cepat berakhir di Indonesia dan di seluruh dunia //

*Closing* (Jam 10.09 – 10.10)

Nah / berita tadi menutup perjumpaan kita hari ini / tapi jangan kemana-mana // Karena habis ini bakal ada berita-berita lain yang gak kalah menarik // Stay tune terus di seratus tujuh koma sembilan FM Unas Radio / gue Intan pamit undur suara / have a nice day! //

 

 

Yap, itu dia contoh script siaran radio Flash News versi gue. Semoga membantu, People!

Post a Comment for "Script Siaran Radio Flash News"